Detail Cantuman

Foto

Sumber Katalogisasi:

JKPNPNA

Pengarang / Pembuat:

Nicolas Pieneman

Judul:

“Penaklukan Diponegoro” (De Onderwerping Van Diepo Negoro).

Catatan - Umum:

Pieneman menghadirkan sosok Pangeran Diponegoro yang tidak berdaya dengan raut muka penuh kepasrahan, dengan kedua tangan terbentang. Tumpukan tombak yang berada di hadapan pasukan Pangeran Diponegoro merupakan sebuah pertanda bagi pasukan yang kalah dalam peperangan. Jenderal De Kock yang berdiri dan bertolak pinggang menunjuk kereta tahanan di belakang Pangeran Diponegoro, seolah memerintahkan penahanan Pangeran Diponegoro. Di sisi lain para pengikut Pangeran Diponegoro seolah-olah dapat menerima hal tersebut karena tidak tercermin rasa sedih dan kecewa. Semua ini menggambarkan seakan-akan peristiwa penangkapan itu dapat diterima dan yang terbaik bagi masyarakat Jawa. Suasana yang kaku dan resmi sangat terlihat jelas dalam lukisan Pieneman, tidak mencerminkan penangkapan seorang pemimpin besar bagi perlawanan kolonial Hindia Belanda. Suasana yang digambarkan layaknya sebuah kejadian yang telah direkayasa, begitu tenang dan begitu mudah. Padahl yang terjadi sebenarnya adalah betapa gigihnya Pangeran Diponegoro mengadakan perlawanan terhadap pemerintah kolonial Hindia Belanda.

Subjek / Kata Kunci:

Lukisan Bersejarah

Pangeran Diponegoro

Jenderal de Kock

Nama Terkait Pembuatan Karya Ini:

Diponegoro

Sumber Informasi:

http://setkab.go.id/mengenal-koleksi-benda-seni-kenegaraan-bag-3/

Dokumen Digital :


penangkapanPD_pinemen.jpg
(515769 bytes).